RESEP SIOMAY MIE

Bahan :
3 bks mie instan, rebus dan tiriskan
3 bks bumbu mie instan
50 gr daging udang, haluskan (bisa diganti daging ayam/sapi)
100 gr wortel, serut kasar
1 btr telur ayam
1 btg daun bawang, iris halus
5 sdm tepung kanji
1 sdm tepung terigu
15 sdm santan
Kulit pangsit



Bahan saus kacang :
Bawang putih
Cabai keriting
Kacang tanah, goreng hingga matang
Daun jeruk nipis
Gula jawa
Garam 

Cara membuat : 
1. Saus kacang : blender kacang tanah bersama dengan bawang putih dan cabai kerinting, tambahkan air sesuai kekentalan yang diinginkan. Masukkan garam dan gula jawa sesuai selera. Lalu masak bersama daun jeruk nipis dengan api kecil hingga mendidih.
2. Campur semua bahan siomay, kecuali kulit pangsit. Aduk hingga rata.
3. Olesi cetakan kue mangkuk dengan minyak goreng. Beri selembar kulit pangsit, isi dengan sesendok adonan siomay. Lakukan hingga adonan habis. Kukus selama 20 menit.
4. Sajikan bersama saus kacang, beri perasan jeruk nipis dan kecap sesuai selera.

0 comments:

Posting Komentar